Beltim, Koran Penelusuran Kasus – www.korankpk.com
Belitung timur -Lembaga AR Learning Center mengadakan pelatihan gelombang 2 Certified Anti Hoax News Reporter (CA-HNR), Jumat( 29/12/23), pukul 20:00 Sampai selesai.
Berbagai peserta diantaranya dari Palembang, Papua dan Belitung Timur. Akademi Pelatihan CA-HNR tentang kewartawanan langsung secara online training melalui Google Meeting.
Dalam Pelatihan Certified Anti Hoax News Reporter dipimpin langsung oleh Coach handal Mas Andre Hariyanto, Moderator Bu Haji Aisyah Putri Widodo.
Penyampaian materi cukup lancar dan pesertanya sangat antusia dalam mengikuti pelatihan CA-HNR. Selain itu banyak materi pelatihan yang cukup menarik yang disampaikan oleh Coach Andre.
Kendati demikian, pelatihan bukan hanya sekedar menerima kelulusan saja, para peserta juga diberikan tanya jawab diskusi dalam membedah terkait materi ilmu jurnalistik dipelatihan AR Learning Center ini.
Mas Andre mengatakan semua peserta wajib mengerjakan tugas ujian yang telah diberikan sebagai tanda kelulusan.
(Yohanes C.IJ)