Beltim, korankpk.com- manggar – Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Pertanahan, dan Perumahan Rakyat serta Kawasan Permukiman (PUPRP2RKP) Kabupaten Belitung Timur mengadakan kegiatan Kopi Morning bersama wartawan di Ruang Rapat PUPRP2RKP Beltim, Jumat (6/12/2024). Kegiatan ini bertujuan mempererat silaturahmi dan meningkatkan kerjasama antara insan pers dengan Dinas PUPRP2RKP dalam mendukung pembangunan daerah.
Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas PUPRP2RKP Beltim, Idwan Fikri, ST, M.I.R., yang didampingi oleh Sekretaris Dinas, Madeng, serta Kepala Bidang Perumahan Rakyat. Puluhan wartawan dari media cetak, online, dan elektronik yang beroperasi di wilayah Beltim.
Idwan Fikri menyampaikan capaian kinerja Dinas PUPRP2RKP sepanjang 2024 serta program-program strategis yang akan dilaksanakan pada 2025. Ia juga membuka ruang dialog interaktif, memberi kesempatan kepada wartawan untuk menyampaikan pertanyaan, yang langsung dijawab olehnya.

Idwan Fikri menekankan pentingnya kolaborasi antara dinasnya dengan para wartawan. Menurutnya, wartawan berperan penting dalam membantu pengawasan pekerjaan pembangunan yang tersebar di berbagai wilayah Kabupaten Beltim.
“Kegiatan kami ini banyak yang sifatnya tersebar, jadi kami membutuhkan wartawan sebagai mitra untuk melaporkan jika ada hal-hal yang kurang berkenan, baik secara fisik maupun lainnya, terutama yang berkaitan dengan masyarakat,” pugkasnya.
Idwan juga memaparkan sejumlah capaian proyek strategis yang berhasil diselesaikan pada 2024.
Untuk 2025, Dinas PUPRP2RKP telah menyiapkan beberapa program strategis, salah satunya adalah proyek pembangunan kanal banjir di Burung Mandi.
“Kanal banjir di Burung Mandi menjadi salah satu prioritas kami pada 2025, selain proyek lainnya yang juga strategis,” tutup Idwan.
Melalui kegiatan ini, Dinas PUPRP2RKP berharap tercipta sinergi yang lebih baik dengan insan pers demi memastikan pembangunan di Kabupaten Belitung Timur berjalan sesuai harapan masyarakat dan sepenuhnya untuk kepentingan masyarakatnya.
(Yohanes korankpk)